Pasanggiri Nasyid

Sebagai salah satu titik sentuh dakwah, nasyid sangat disukai oleh kalangan muda, karena musik memang sangat dekat dengan anak muda. Nasyid merupakan salah satu alternatif pengembangan potensi anak muda muslim dalam melewati masa remaja yang penuh ujian dan menentukan masa depannya.

Pasanggiri Nasyid merupakan festival nasyid terbesar di Jawa Barat yang diselenggarakan oleh Asosiasi Nasyid Nusantara Jawa Barat setiap tahun, sebagai media untuk mengukur perkembangan nasyid di Jawa Barat.

Tujuan Pasanggiri Nasyid adalah sebagai berikut:
  1. Sebagai media komunikasi dan silaturahim nasyid di Jawa Barat.
  2. Dapat memberikan alternatif kegiatan positif yang mampu menyajikan nilai kompetensi yang edukatif, untuk generasi muda yang bersumber dari nilai-nilai kearifan lokal di tiap wilayah Jawa Barat yang penuh pesan hikmah.
  3. Kegiatan positif yang ikut menanamkan nilai-nilai budaya kearifan lokal Jawa Barat untuk Indonesia untuk disajikan dalam alunan seni yang positif, universal, dan modern.
  4. Menjawab kebutuhan generasi muda di Jawa Barat dan Indonesia akan bentuk program dan kegiatan yang dapat meningkatkan kualitas kegiatan positif generasi muda, kualitas musik positif di Jawa Barat dan Indonesia.
  5. ajang untuk meningkatkan kualitas berkesenian bagi para penggiat nasyid , serta sebagai media untuk mengukur sejauh mana perkembangan nasyid di Jawa Barat.

Festival Nasyid/Relegi/Musik Positif dengan genre musik apapun baik grup maupun solo. Dengan mengadakan audisi di beberapa kota besar yang nantinya akan diambil para pemenang tiap kota audisi untuk tampil kembali memperebutkan Piala Gubernur Jawa Barat pada Grand Final Pasanggiri Nasyid.
Selain itu para Grand Finalis akan mendapatkan karantina dan pembinaan. Jadi Persiapkan diri dan tim nasyidmu untuk mengikuti Pasanggiri Nasyid. Untuk informasi lebih lanjut silahkan follow @annjabar dan like fans page Asosiasi Nasyid Nusantara Jawa Barat serta lewat blog ini.
~ Nasyid Merekah Semarakan Dakwah ~

Comments

Popular posts from this blog

HAWARI NASYID MERAIH PENGHARGAAN: LIFETIME ACHIEVEMENT NASYID AWARD ANNJABAR

PASANGGIRI NASYID 2015 : FROM NASYID WITH LOVE